Aldi Taher Buat Lagu Untuk Bang Messi
Wahana Berita – Aldi Taher membuat lagu untuk pemain timnas Argentina Lionel Messi. Lagu tersebut menjadi ungkapan keresahannya atas rumor Messi yang tak jadi datang ke Indonesia.
Pasalnya, sebentar lagi Timnas Indonesia bakal menghadapi Argentina dalam pertandingan FIFA Matchday.
“Why Bang Messi @leomessi, kenapa nggak jadi ke Indonesia?” ujar Aldi Taher lewat unggahan akun Instagram.
Nama Raffi Ahmad tiba-tiba muncul sebagai salah satu kemungkinan penyebab Messi batal datang ke Indonesia.
“Apa takut nanti diajak podcast ke Andara sama bro @raffinagita1717 ?” tutur Aldi Taher.
Aldi Taher sendiri masih optimis Lionel Messi akan ikut bertanding dalam laga persahabatan melawan tim Garuda pada 19 Juni 2023, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Lagu Aldi Taher Diunggah Akun IG FIFA
Sebelumnya, Aldi Taher kembali berkarya setelah Lionel Messi dikabarkan absen dalam pertandingan persahabatan melawan Indonesia. Ia membuat lagu merespons hal tersebut dan membagikannya di Instagram.
“Why you don’t come to Indonesia, Mister Messi? Please come to Indonesia. We waiting for you, bro. We love you,” bunyi lirik lagu yang dilantunkan Aldi Taher.
Lantunan ciptaan Aldi Taher soal rumor Messi batal hadir di laga FIFA Matchdat melawan tim Garuda pun viral. Tak disangka, akun Instagram resmi FIFA World Cup turut mengunggah lagu tersebut.
Unggahan itu memperlihatkan video kolase aksi Lionel Messi bersama timnas Argentina. Akun Instagram resmi FIFA World Cup menggunakan lagu ciptaan Aldi Taher sebagai musik penggiring.
“Abang kita semua, Leo Messi,” bunyi keterangan unggahan tersebut.
Tak hanya akun Instagram resmi FIFA World Cup, jurnalis bola ternama asal Italia, Fabrizio Romano ikut mengunggah lagu buatan Aldi Taher untuk Lionel Messi.
Sebagai informasi, salah satu media Argentina menyebut Lionel Messi akan ikut serta dalam tur tim nasional mereka ke Asia.
Namun sang kapten dikabarkan hanya akan ikut sampai laga persahabatan melawan Australia yang digelar sebelum pertandingan dengan Indonesia.
Messi dikabarkan ingin berlibur sebelum memulai perjalanan baru di karier sepak bolanya bersama tim asal Amerika Serikat, Inter Miami, musim depan.
Sumber: Suara